
Cara Mendapatkan Tone yang Hebat
Overdrive dan Distorsi
Oleh Peter Swiadon
BOSS Compact Overdrives and Distortions
Sebagai pemain gitar apakah yang kita inginkan? Apa yang sulit
kita jelaskan dan bekerja keras untuk mendapatkannya tetapi kita akan
selalu mengetahuinya ketika kita mendengarkannya? Dan untuk apa semua
peralatan tersebut?
Jawaban untuk ketiga pertanyaan tersebut adalah tone yang hebat.
Dengan banyaknya peralatan yang ada untuk menciptakan nada sekarang
ini, bagaimana cara kita untuk menjadikan alat tersebut melakukan apa
yang ingin kita lakukan? Mari kita lihat bagaimana caranya
mendapatkan killert tone dengan overdrive dan distorsi dengan cara
yang mudah dan efektif.
Pertanyaan pertama adalah apa yang harus anda gunakan sebuah
overdrive ataukah distorsi? Jawabannya tidaklah semudah itu. Seperti
layaknya banyak hal di dunia tone-quest tidak semua hal memiliki
peraturan tetap. Jawaban yang sebenarnya adalah: tergantung. Mungkin
overdrive adalah yang sesuai untuk anda; mungkin distorsi yang sesuai
untuk anda. Jadi untuk pertanyaan selanjutnya adalah: apakah
perbedaan antara sebuah distorsi dan overdrive?
Secara umum, sebuah overdrive di desain untuk bekerja dan
terdengar seperti tube amp tua yang dinyalakan keras-keras. Sebuah
overdrive yang baik dapat menghasilkan nada dan harmonik yang sama
seperti yang dihasilkan oleh overdriven tube amp. Dari situlah nama
overdrive didapatkan.
Sebuah distorsi biasanya (tetapi tidak selalu) lebih keras
daripada overdrives pada umumnya, dan terkadang memiliki beberapa
gain stage untuk jumlah sustain yang abnormal. BOSS MT-2 mungkin
merupakan pedal distorsi dengan penjualan terbaik ini merupakan
contoh yang tepat untuk pedal distorsi dengan fitur yang disebutkan
diatas.
Terdapat dua cara untuk mendapatkan tone dari sebuah overdrive.
Pertama dengan menggunakan overdrive yang dihubungkan dengan amp
anda; gunakan overdrive pedal untuk meningkatkan tone bawaan amp
anda. Beginilah cara kerjanya:
salah satu hal yang dapat dilakukan oleh overdrive adalah anda
dapat menambah sedikit level overdribe tanpa perlu menambah distorsi
terlalu banyak. Terkadang yang dibutuhkan oleh sebuah amp untuk
mengeluarkan suara adalah input gain lrbih dari yang dihasilkan oleh
gitar anda. Hal ini serupa dengan perbedaan antara single coil dan
humbucker; hum memberikan level lebih sehingga mereka cenderung untuk
menviciptakan sustain dan distorsi yang lebih dari sebuah amp. Stevie
Ray Vaughn sering menggunakan pedal overdrivenya dengan cara seperti
ini. Tidak banyak distorsi tambahan digunakan, hanya beberapa gain
tambahan untuk meningkatkan level single coilnya. Untuk melalukan hal
tersebut, atur jumlah overdrive menjadi sangat rendah pada pedal anda
tetapi atur volume output sedikit lebih tinggi. Atur amp anda untuk
sedikit jumlah distorsi. Apabila overdrive anda memiliki tone
control, atur overdrive anda sehingga tidak akan merubah tone anda
sebelum pedal dinyalakan. Mode ini juga sangat efektif untuk
meningkatkan solo.

seberapa efektif kah hal ini bergantung sangat banyak pada amp
yang digunakan: sebuah tube amp bagus bekerja dengan baik dengan cara
ini dibandingkan dengn solid-state amp simple.
Cara lain untuk menggunakan sebuah overdrive adalah dengan
mengatur pada clean sound dengan flat EQ, dan biarakna tone bawaan
overdrive mengalun. Dalam hal ini coba atur overdrive sedikit lebih
drive (atau crunch, atau apapun pedal anda menyebut jumlah distorsi),
dan coba sesuaikan dengan output pada pedal sehingga volume anda
tidak akan berubah ketika dinyalakan (kecuali anda menginginkannya
untuk bermain solo atau ingin terdengar lebih keras). Ingat bahwa
tidak ada aturan apabila anda menyukai suaranya maka hanya hal itu
saja yang penting. Metode ini tidak terlalu bergantung pada tone amp
anda, dan terkadang pemain menggunakan pedal dengan cara ini. Tone
mereka berdasarkan dari tone pedal; amp hanya menjadikan mereka
terdengar lebih keras.
Sekarang kita akan membahas distorsi: sejak distorsi cenderung
lebih keras dan memiliki distorsi bawaan yang lebih dibandingan
overdrive. Agak sedikit rumit untuk menyambungkan distorsi dengan
suara distorsi dari amp. Mungkin saja itu yang anda inginkan terlebih
lagi apabila anda menginginkan suara nu-metal, super heavy, atau
sangat grunge. Apabila anda menggunakan pedal dengan cara ini maka
anda akan mendistorsi distorsi. Hal ini bisa saja menjadi sangat
jelek akan tetapi mungkin saja terkadang suara tersebut yang anda
inginkan. Atur pedal anda sama seperti saat menggunakan overdrive
dengan cara ini: naikan level, distorsi sedikit diturunkan dan tone
pada netral.

Distorsi cenderung lebih efektif ketika anda menggunakan set amp
anda untuk clean sound dan membiarkan tone dari pedal anda untuk
mengalun. Pedal distorsi yang bagus seperti BOSS Metal Zone merupakan
pedal distorsi yang cukup canggih. MT-2 bahkanmemiliki EQ dengan
kualitas studio: sebuah 3-band tone section dengan parametric
sweepable mid untuk menduplikasi hampir setiap tone distorsi yang
anda inginkan. Untuk tone metal gunakan pengaturan ini dengan Metal
Zone dan atur amp anda untuk suara yang bersih dan netral.

Kesimpulan: hal-hal yang disebutkan diatas bukan merpakan
peraturan. Mereka merupakan konsep. Cara terbaik untuk menggabungkan
mereka kedalam permainan anda adalah dengan bereksperimen. Terdapat
banyak pedal dipasaran yang masing-masing memiliki karakteristiknya
tersendiri.
Coba gunakan pedal BOSS dan kombinasi pedal pada Virtual
Pedalboard 2, dan kunjungi halaman Pedals that Make the Tone untuk
mengetahui bagaimana caranya mendapatkan tone seperti artis favorite
anda.